Alasan Alfamart dan Indomaret berdekatan

Terus terang, seringkali Saya bingung dan penuh tanda tanya tentang Strategi pemasaran ALFAMART dan INDOMARET.

Bingung tentang alasan mereka yang selalu Berdekatan tempatnya. Dimana Ada Indomaret, pasti ada Alfamart, pun begitu sebaliknya. Persaingan mereka begitu ketatnya hingga menimbulkan rasa penasaran yang luar biasa dalam otak Saya.

Dari "Rasa Penasaran" itu lah akhirnya Saya mencari tahu banyak hal tentang kedua minimarket ini. Hingga Saya ketahui beberapa Strategi yang mereka tetapkan selama ini.

Kali ini, Saya akan posting Strategi kedua MINIMARKET ini. Ambil sesuatu yang sesuai dengan Bisnis Anda. Siap Ya....
.
.
Beberapa Strategi-strategi mereka adalah:
1. Ambil Harga Distributor Jual Harga Eceran
Alfamart dan Indomaret mengambil produk-produk langsung dari produsen dengan harga Distributor. Ini tentu membuat harga yang mereka dapatkan jauh lebih murah.
karena jaringan mereka sudah banyak dan ada dimana-mana, produk yang mereka ambil dengan harga distributor tadi langsung masuk ke toko-toko tanpa melalui perantara Agen atau sejenisnya. Karena Mereka Potong jalur pendistribusian barang (Dari Produsen langsung ke End User), tentu akan menghemat biaya dan memperbesar Profit.
Coba bandingkan dengan Pedagang Eceran, Mereka mendapatkan produk misalkan minyak goreng. Mereka harus melewati tahap-tahap distribusi yang sangat jauh alias oper tangan kesekial kalinya.

2. Rebranding Produk UKM
Permainan Rebranding ini juga mereka terapkan dalam kebijakannya. Lihat produk di Indomaret dan Alfamart.
Ada Keripik singkong alfamart, Ada Air mineral Indomaret, dll.
Mereka ambil produk ini dari produsennya dan melabeli dengan brand mereka dengan alasan biar lebih laku dan apesnya si pemilik produk pun oke-oke saja karena mereka butuh duit. hehehehe....

3. Memanfaatkan Evaluasi Saingannya
Alfamart dan Indomaret saling memanfaatkan evaluasi mereka masing-masing apabila ada yang lebih membangun minimarket terlebih dahulu maka mereka akan mengikutinya.sebagai contoh alfamart membangun di suatu daerah maka Indomaret juga memanfaatkan dengan membangun mini marketjuga sehingga mereka bisa menghemat biaya evaluasi dan tidak perlu mengevaluasi lokasi yang akan dibangun lagi.Begitu juga sebaliknya jika indomaret membangun minmarket maka tidak jauh dari situ mereka juga membangun alfamart.

 4. Main Paket PROMO
Ini juga yang bikin emak-emak ngiler.
Gimana tidak, Minyak BIMOLI 1kg harganya Rp1.000 doang (setelah belanja produk A, B, C seharga Rpxx.xxx)
Sebenarnya ini hanya hitungannya aja yang dimainkan.
Nyatanya sih harga tetap seperti semula dan Minyak Bimoli 1kg tadi udah kebeli dari pembelanjaan paket.
Namun si Emak-emak yang suka diskonan seperti Istri Saya tetap aja tergiur.


5. Teknik Dor to Dor
kawan-kawan mungkin pernah tahu para karyawan Indomaret dan Alfamart yang keliling kampung bawa brosur untuk menawarkan produk mereka. Mereka mau membawakan pesanan orang-orang di sekitar mereka langsung ke alamat. Hal ini lah yang membuat seseorang makin enteng untuk mengeluarkan uangnya membeli produk-produk indomaret dan Alfamart. Yang awalnya belum ingin beli, berubah membeli sesuatu karena barangnya diantar.

6. Berani Bersaing
Dimana ada Alfamart disitu ada Indomaret. Dimana Ada Indomaret, disitu ada Alfamart.
Persaingan ini lah yang membuat mereka terus berinovasi untuk menjadi yang terbaik. bukan malah melempem....
Hal ini juga yang membuat mereka makin eksis karena percaya bahwa mereka punya market sendiri-sendiri atas inovasi yang mereka buat untuk produknya masing-masing. Mereka tidak takut kehabisan pembeli hanya karena persaingan.
Title: Alasan Alfamart dan Indomaret berdekatan
Posted by: Andi Leangle
Published : 2016-05-04T13:58:00+07:00
Rating: 3.5
Reviewer: 5 Reviews
Alasan Alfamart dan Indomaret berdekatan

Subscribe to receive free email updates:

2 Responses to " Alasan Alfamart dan Indomaret berdekatan "

  1. owh begitu tha.. pantesa.. pernah heran sih ane, kok bisa deket2a jualannya.. :)
    thanks for share gan.. :)

    ReplyDelete
  2. yah sama-sama...Memang indah jika kita mau berbagi

    ReplyDelete